SEO (Optimasi Mesin Pencari) : Pengertian & Tujuan : SEO adalah singkatan dari Search Engine Optimization (Optimisasi mesin pencari). Yang secara arti kata adalah sebuah proses yang dilakukan oleh pemilik website agar websitenya bisa optimal di search engine, sehingga website tersebut bisa masuk di urutan atas di hasil pencarian search engine dengan kata kunci tertentu.
Tujuan SEO
Tujuan dari SEO adalah menempatkan sebuah situs web pada posisi teratas, atau setidaknya halaman pertama hasil pencarian berdasarkan kata kunci tertentu yang ditargetkan. Secara logis, situs web yang menempati posisi teratas pada hasil pencarian memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pengunjung. [Wikipedia]
Pembagian SEO (Search Engine Optimization)
SEO secara garis besar dibagi menjadi 2 macam, yaitu:
- ON Page Optimization
- OFF Page Optimization
ON page optimization adalah proses Optimasi yang dilakukan di website yang bersangkutan itu sendiri, tidak melibatkan keikutsertaan website lain.
Contohnya antara lain: perubahan meta tags, keyword density, navigasi antar halaman, internal linking, dan sejenisnya.
OFF page optimization adalah proses optimasi sebuah website dari “bantuan” website lain. Dalam kata lain, off page optimization ini adalah berupa backlink. Yaitu link dari website lain yang ngelink ke website yang dioptimasi.
Tokoh-tokoh SEO Terkemuka di Bidang Search Engine Optimization (SEO)
Selain pendiri Google Larry Page dan Sergey Brin, beberapa orang menjadi figur yang dihargai dan pendapatnya dijadikan acuan seputar bisnis mesin pencari dan SEO.
Danny Sullivan
Mantan wartawan LA Times yang mendirikan situs web Search Engine Watch yang aktif menyoroti perkembangan bisnis dan teknologi mesin pencari. Kini dia aktif menulis dan membuat reportase di Search Engine Land.
Matt Cutts
Programmer dan mantan pegawai NSA (National Security Agency) Amerika Serikat yang bergabung dengan Google pada tahun 2001 dan saat ini mengepalai tim penanggulangan spam Google. Selain menjadi karyawan Google, Matt Cutts adalah seorang blogger terkemuka. Artikel-artikel di blognya menjadi rujukan para praktisi SEO dari seluruh dunia, karena blognya sering menjadi sumber pertama setiap informasi mengenai perkembangan teknologi pencarian Google. Matt Cutts sering dianggap sebagai juru bicara tidak resmi Google.
Vannesa Fox
Mantan karyawati Google. Vannesa dikenal di kalangan webmaster sebagai konseptor dan programmer yang mengepalai proyek Google Webmaster Central.
Demiakian Pengertian SEO (Optimasi Mesin Pencari), Pembagian, Manfaat, serta master-master SEO nya. semoga bermanfaat
Previous Post
Terimalah Dengan Senang Hati
Related Posts:
Langkah Dasar Memulai Toko OnlineLangkah Dasar Memulai Toko Online : Banyak orang yang ingin memulai toko online, apakah toko baju, … Read More
SEO (Optimasi Mesin Pencari) : Pengertian & Tujuan SEO (Optimasi Mesin Pencari) : Pengertian & Tujuan : SEO adalah singkatan dari Search Engine O… Read More
Blogging, Next World TrendBlogging, Next World Trend : Blogging, Apa itu blogging? :) Kata-kata yang mungkin masih sedikt "asi… Read More
Sumber-Sumber Penghasilan Dari Internet Sumber-Sumber Penghasilan Dari Internet : Terdapat banyak sekali sumber-sumber penghasilan da… Read More
Cara Membuat Blog di Blogspot [Panduan Lengkap]Cara Membuat Blog di Blogspot [Panduan Lengkap] : Blog merupakan sarana yang paling penting dalam In… Read More
Letterater.com Situs Jejaring Sosial Penulis, Buatan "Anak Medan" Ulasan kali ini adalah ulasan pertama blog ini di Bagian "Netpreneurship". dimana di bagian ini ki… Read More
0 comments: